Sharing is caring

LABUHANBATU, issu.com – Untuk mengantisipasi terjadinya bahaya kebakaran di bulan Ramadhan, Danramil 13/AN Kapten Inf Hotman menghimbau agar seluruh lapisan masyarakat binaannya untuk mewaspadai kondisi rumah yang ditinggalkan ketika menjalankan ibadah.

“Ketika hendak melaksanakan ibadah sholat tarawih, sebaiknya masyarakat memperhatikan situasi rumah, khususnya terhadap arus listrik dan kompor, untuk mengantisipasi bahaya kebakaran,” ujar Dandim 0209/LB Letkol Inf Santoso, melalui Danramil.

Pesan teritorial inipun, direalisasikan Babinsa Koramil 13/AN Serda Candra Sitio, melalui Komunikasi Sosial (Komsos) yang digiatkan bersama dengan Kepala Desa N-1 Kecamatan Bilah Hulu Kabupaten Labuhanbatu, di kantor Desa setempat, Selasa (14/5/2019).

“Kita membahas tentang hal tersebut, guna meminimalisir terjadinya kebakaran yang timbul di akibatkan kompor rumah tangga yang lupa dimatikan, ataupun hubungan arus pendek di masing-masing rumah warga,” sebut Babinsa.

Disinkronkan, Kepala Desa N-1, Sakti, juga langsung mensosialisasikan himbauan tersebut dengan melakukan koordinasi kepada jajaran Kepala Dusun, agar mengingatkan seluruh warganya untuk dapat memperhatikan perihal antisipasi dimaksud.

“Selain mengantisipasi agar tidak terjadinya kebakaran, juga kita sampaikan bahwa himbauan ini untuk menghindari kerugian dan hal-hal yang lain seperti pencurian,” terang Kades.

(bede/a-ge/ic)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *