Sharing is caring

LABUHANBATU, issu.com – Ada saja gaya kemanunggalan yang diperlihatkan Dandim 0209/LB ini, setelah Selasa (16/7/2019) sore, mentraktir anak-anak di lokasi TMMD Ke-105 dengan Ice Cream (baca: Eskrim), malamnya, Letkol Inf Santoso, juga menjamu warga setempat dalam kegiatan nonton bareng.

Eskrim yang dijajakan di warung milik Joni di Dusun V itupun, nyaris habis diborong Dandim. Hasilnya, senyum sumringah terpancar diraut wajah anak-anak, dan tidak lagi menyadari bahagian hidung hingga pipi mereka telah belepotan cairan sisa eskrim tersebut.

Melirik kegiatan malam Nonton Bareng (Nobar), suasana keakraban inipun mengingatkan warga di tahun 90-an lalu, dimana, pada zaman itu masih kerap didapati hiburan rakyat berupa layar tancap.

“TNI mengingatkan kita suasana di era 90-an, ada layar tancap jadi hiburan Rakyat. Acara seperti ini memang dirindukan masyarakat, dan tentunya sangat merakyat, apalagi kalau nontonnya sama tentara, jadi seru,” kata salah seorang warga bernama Wahyudin.

Namun, kegiatan nobar yang diprakarsai Dandim dan digelar di Poskotis Kodim 0209/LB di Dusun VII Desa Cinta Makmur Kecamatan Panai Hulu Kabupaten Labuhanbatu ini, tidak lagi menggunakan layar tancap, tetapi sudah memakai alat digital berupa proyektor.

Kendati demikian, tampak antusias puluhan warga malam itu, tak ketinggalan juga terlihat turut serta para satgas TMMD yang berbaur dengan masyarakat setempat.

(bede | soe) 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *