Sharing is caring
PHOTO : Kegiatan Wirid Yasin Rutin Dirumah Dinas Wakil Bupati Labuhanbatu.
Labuhanbatu.issu.com –  Giat Wirid Yasin secara rutin yang di Inisiasi Bupati Labuhanbatu H. Andi Suhaimi Dalimunthe ST.MT pada tiap sabtu malam dirumah dinas Wakil Bupati Labuhanbatu menuai reaksi positif dari tokoh masyarakat dan para ulama. Hal itu disampaikan oleh Ustadz Akhyar S.Ag saat mengisi tausiyah pada acara wirid yasin rutin dirumah dinas Wakil Bupati Labuhanbatu, Jln. Pramuka, Kecamatan Rantau Utara, Kabupaten Labuhanbatu, Sumatera Utara, Jumat (28/02/2020) malam.
Dalam tausiyah agamanya, Ustadz Akhyar S.Ag yang juga merupakan Ketua Dewan Masjid Indonesia Kecamatan Bilah Barat menyampaikan tentang risalah seorang pemimpin yang bisa memuliakan para ulama dan masyarakatnya.
“Alangkah bersyukur kita sebagai masyarakat Kabupaten Labuhanbatu yang bisa memiliki seorang pemimpin yang cinta dengan Agamanya, cinta kepada masyarakat dan mampu memuliakan para ulama,” papar Ustadz Akhyar.
Ustadz Akhyar juga menyamakan gaya kepemimpinan Bupati Labuhanbatu H. Andi Suhaimi Dalimunthe ST.MT seperti gaya kepemimpinan presiden Erdogan memimpin Turki. Karena menurutnya apa yang di buat presiden erogan sekarang ini hal itu juga yang dilakukan bupati Labuhanbatu dalam memuliakan para pemuka agama dan para ulama.
“Hari ini Labuhanbatu di pimpinan oleh seorang Bupati yang memiliki cara kepemimpinan yang hampir sama dengan cara Presiden Recep Toyyib Erdogan dalam memimpin Turki. Semoga Labuhanbatu akan semakin maju dan terhindar dari segala musibah. Semoga magfiroh Allah SWT tercurah untuk Kabupaten Labuhanbatu yang kita cintai bersama ,” Pungkas Ustadz Akhyar.
Dikesempatan yang sama, Bupati Labuhanbatu H. Andi Suhaimi Dalimunthe ST.MT juga menyampaikan rasa terima kasihnya kepada seluruh jama’ah yang telah hadir dalam acara wirid yasin tersebut. Andi Suhaimi berharap dengan segala program keumatan seperti acara wirid yasin tersebut bisa meningkatkan kekompakan dan menjalin silaturahmi yang erat antara masyarakat dan pihak pemerintah.
“Saya menginginkan kedepannya program keumatan ini bisa semakin ditingkatkan. Peran serta masyarakat sangat saya butuhkan untuk meningkatkan mutu pembangunan lintas sektoral di Kabupaten Labuhanbatu kedepannya,” ucap Andi Suhaimi.
“Saya ingin membangun Labuhanbatu dengan pondasi keagaman yang kuat,” Tutup Andi Suhaimi.
Acara pembacaan Surah Yasin dan do’a bersama ini di gagas Bupati Labuhanbatu untuk meningkatkan dan mempererat silaturahmi keimanan diantar perangkat pemerintah, Tokoh agama islam serta Tokoh masyarakat yang ada di Kabupaten Labuhanbatu demi terciptanya Kabupaten Labuhanbatu yang religius dan sejahtera.
Acara Wirid Yasin tersebut dihadiri sedikitnya 150 jama’ah yang merupakan masyarakat dari Kecamatan Bilah Barat. Dalam acara tersebut juga hadir para Asisten di jajaran Pemkab Labuhanbatu, Para Kadis serta Kabang dan dihadiri Camat Bilah Barat. Acara ditutup dengan sesi bersalam salaman.
(Indra-red) 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *