LABUHANBATU, issu.com – Animo masyarakat dalam perhelatan pembukaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-105 di Desa Cinta Makmur Kecamatan Panai Hulu Kabupaten Labuhanbatu, terlihat sangat antusias. Dibuktikan lantaran, ratusan warga membludak melewati batas garis protokoler ketika hendak menyaksikan kegiatan tersebut, Kamis (11/7/2019).
Lantas saja, Danramil 09/NL Kapten Inf Sofyan Sukri Nasution dan sejumlah personil Provos Kodim 0209/LB, yang berada di lokasi terlihat kelabakan untuk mengantisipasi masyarakat, agar tidak terus membludak masuk hingga memadati separuh lapangan.
Tak perdulinya, kendati cuaca gerimis dan lokasi lapangan yang sebahagian telah diselimuti air akibat hujan yang terus turun pagi itu, penduduk masih saja berdatangan untuk menonton jalannya kegiatan. Dan ternyata, acara yang diprakarsai Kodim 0209/LB ini, juga turut diwarnai aksi tari-tarian oleh pemuda-pemudi Desa setempat.
“Kegiatan yang dibuat Kodim 0209/LB ini sangat menghibur, anak saya dilibatkan ikut menari dan disaksikan banyak orang, saya sangat bangga,” ujar salah seorang ibu paruh baya dari kerumunan.
Kegiatan berlangsung meriah, dengan tampak dihadiri Danrem 022/PT Kolonel Inf Raden Wahyu Sugiarto, Aster Kasdam I/BB Kolonel Inf Parluhutan Marpaung, Bupati Labuhanbatu Andi Suhaimi Dalimunthe, Bupati Labuhanbatu Utara H Khairuddinsyah Sitorus, Kapolres AKBP Frido Situmorang SH,SIK, Kajari Labusel Joko Wibisono, FKUB, OKP dan Ormas, serta sejumlah tokoh masyarakat.
(bede/soe/a-ge/ic)