Labuhanbatu | Issu.Com – Dikenal sebagai sosok Polisi Inspiratif, Briptu Julhamdi Munthe, salah seorang anggota polisi yang bertugas di Polres Labuhanbatu kini semakin menjadi buah bibir dilingkungan masyarakat. Karena dedikasinya yang membawa harum nama institusi, Briptu Julhamdi juga diundang Mabes Polri hingga tampil di salah satu TV Nasional.
Usai vidionya saat mengajar bahasa Arab di salah satu Pondok Pesantren (Ponpes) viral di jagad maya, menjelang peringatan hari guru ini sosok Briptu Julhamdi kembali diundang menjadi narasumber di acara stasiun TV Nasional sebagai salah satu sosok yang menginspiratif.
Selain di undang oleh Metro TV sebagai narasumber dalam acara Selamat Pagi Indonesia, baru-baru ini Briptu Julhamdi bersama beberapa personil polisi yang menginsprasi lainnya juga diundang oleh Mabes Polri yang disambut langsung oleh Kabaharkam Polri, Komjen Pol Arif Suloistiyanto.
Diketahui, selain menjalankan tugas sebagai anggota Bhabinkamtipmas di Polres Labuhanbatu, pria kelahiran Aek Pamingke, Labura, 3 Juli 1995 tersebut juga aktif mengisi waktu luangnya sebagai guru Bahasa Arab di Ponpes Darul Solihin, Kecamatan Rantau Utara, Kabupaten Labuhanbatu, Sumut.
Dijelaskan Briptu Julhamdi, kemampuan berbahasa Arab yang ia miliki di dapatkan saat nyantri selama 6 tahun di Ponpes Ahmadul Zariah, Kota Pinang, Labusel dan Ponpes Ar Raudhatul Hasanah, Medan.
Julhamdi juga menceritakan, sejak kecil dirinya memiliki dua cita-cita yakni menjadi Anggota Polri atau Guru. Setelah lulus dibangku Ponpes pada tahun 2013, Julham mencoba keberuntungan untuk ikuti tes masuk anggota Polri, namun gagal.
Meski sempat gagal, dirinya mengaku tidak putus asa dan bertekat akan mengulangi dalam kasampatan di tahun berikutnya. Sembari mengisi waku luang, Julhamdi pun terus mengasah kemampuannya dan menempatkan dirinya menjadi seorang Guru Bahasa Arab disalah satu Pesantren di Sumatera Barat.
Setelah setahun menjadi tenaga pengajar, kesempatan untuk menjadi seorang Anggota Polri pun tiba, ia pun kembali mengikuti tes dan berhasil diterima menjadi anggota Polri pada tahun 2014.
Tujuh tahun menjadi anggota Polri, diwaktu luangnya Briptu Julhamdi kembali terdorong untuk kembali mengabdikan dirinya sebagai seorang guru Bahasa Arab di Ponpes yang ternyata keputusan tersebut mendapat izin dan dukungan dari pimpinan tempatnya bertugas.
Dalam mengabdikan dirinya sebagai tenaga pengajar dan juga sebagai seorang polisi Briptu Julhamdi juga menerapkan sikap disiplin dan norma kesopanan kepada para santrinya. Dirinya juga mengatakan, saat ini dirinya mengajar bahasa Arab di 9 kelas dengan jumlah santri mencapai 1000 lebih.
Disinggung tentang personilnya yang juga mengabdikan diri sebagai guru, Kapolres Labuhanbatu AKBP Anhar Arlia Rangkuti mengaku cukup bangga. Dimatanya Julhamdi merupakan sosok Anggota Polri yang benar-benar mengimplementasikan tugas dan fungsi Polri sebagai pelayan dan pelindung masyarakat.
Meski demikian, AKBP Anhar berpesan agar Julhamdi tidak merasa puas diri dan terus mendedikasikan diri untuk masyarakat. Selain itu ia juga berharap akan ada Julhamdi – Julhamdi yang lain di personil Polres Labuhanbatu.
“Saya berharap, kedepannya akan ada personil lainnya yang bisa mengikuti jejak beliau, sehingga apa yang diharapkan oleh negara menjadi Polisi yang dicintai masyarakat dapat tercipta,” ujar AKBP Anhar. (Indra-Red)