BILAH BARAT, issu.com – Sebagai garda terdepan memajukan pola fikir generasi muda, Dewan Pimpinan Daerah Komite Nasional Pemuda Indonesia ( DPD KNPI ) Kabupaten Labuhanbatu, meminta pemuda di tingkat Kecamatan tetap dapat hidup dan menciptakan inovasi kedepan.
“Seluruh Pimpinan KNPI di Kecamatan khususnya Bilah Barat tidak boleh tidur, ini merupakan komitmen kita,” demikian penegasan Ketua DPD KNPI Hamzah Sya’bani Nasution S.Pd, saat membuka Musyawarah Kecamatan PK KNPI Ke-XIII di Aula Kantor Camat setempat, Senin (12/8/2019).
Kata Hamzah, PK KNPI harus bisa menjadi barometer dalam mengkoordinir serta mampu memfasilitasi kepentingan- kepentingan pemuda, sebagai tolok ukur majunya pemuda di setiap kecamatan.
“Kecamatan Bilah Barat cukup agresif masyarakatnya, ini merupakan cerminan adanya kepedulian terhadap kemajuan daerah kedepan. Pemuda harus fokus melalui konteks dengan cara yang lebih satun dan intelektual, bukan dengan aksi premanisme, tentunya menyasar kepada satu kepentingan yaitu kepentingan pemuda,” pintanya.
Lebih jauh, Hamzah meminta kepada Camat untuk dapat terus bersinergi kepada pemuda yang tergabung di tubuh PK KNPI Kecamatan Bilah Barat.
Menjawab itu, Camat Bilah Barat Nunggang Siregar SE, berharap Muscam ini dapat melahirkan sosok Ketua PK KNPI yang mampu dan lebih enerjik dalam membina generasi muda kedepan.
“Saya atas nama Camat Bilah Barat siap mendukung pemuda dan bekerjasama serta bersinergi memajukan Kecamatan Bilah Barat kedepan,” terangnya.
Muscam ke- XIII PK KNPI Kecamatan Bilah Barat ini telah menetapkan sosok Ketua Khairul Amsar, yang diikuti sebanyak 11 peserta meliputi, PC IPM, IPK, BM PAN, GPA, Pemuda Muhammadiyah, Srikandi PP, FKPPI, DPD KNPI dan Caretaker PK KNPI Bilah Barat.
Teks foto:
Ketua DPD KNPI Kabupaten Labuhanbatu Hamzah Sya’bani Nasution S.Pd, saat membuka Muscam ke-XIII PK KNPI Bilah Barat di Aula Kantor Camat setempat.
( Bede | ic )