Sharing is caring

Labuhanbatu.issu.com – Berbagai macam program unggulan terus digenjot Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Labuhanbatu dalam mencapai peningkatan Sember daya manusia (SDM) yang semakin maju.

Tak tanggung-tanggung.! Setelah sebelumnya Pemkab Labuhanbatu meluncurkan program mobil perpustakaan keliling, kini Pemkab Labuhanbatu kembali lakukan inovasi dengan meluncurkan program Motor Keliling (Moling) Perpustakaan.

Peluncuran program Moling ini diresmikan secara langsung oleh Bupati Labuhanbatu di depan gedung perpustakaan Kabupaten Labuhanbatu. Selasa (15/10/2019) pagi.

Bupati Labuhanbatu H. Andi Suhaimi Dalimunthe ST,MT menjelaskan bahwa program Moling ini dilakukan oleh Pemkab Labuhanbatu bertujuan untuk lebih meningkatkan daya jangkau dari program mobil perpustakaan keliling yang sebelumnya sudah diluncurkan. Dengan peluncuran program Moling ini diharapkan bisa menjangkau seluruh pelosok Pedesaan di Kabupaten Labuhanbatu.

“Kami Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu akan terus melakukan inovasi untuk mengerakkan minat membaca bagi seluruh masyarakat Labuhanbatu. Karena kami yakin dengan gemar membaca, maka masyarakat kita khususnya anak-anak kita akan lebih mudah meningkatkan mutu SDM mereka” Tutur Andi

“Dengan diluncurkannya program Moling ini kita berharap tidak ada lagi daerah diwilayah kita ini yang tidak bisa dijangkau dalam dalam menyajikan buku dari Perpustakaan kepada masyarakat. Kita ingin menumbuhkan minat baca dari masyarakat kita. Karena dengan banyak membaca maka tingkat pengetahuan masyarakat akan lebih baik lagi.” Lanjutnya.

Pada kesempatan yang sama Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Labuhanbatu Ir. H. Leo Sunarta M. MA menjelaskan, “Moling ini adalah motor berkunjung ke sekolah, komunitas dan lainya yang selama ini tidak bisa dijangkau roda mobil keliling perpustakaan.” ucapnya.

Menurut Leo, rute yang akan dikunjungi oleh Moling adalah lokasi yang berdekatan dengan Kecamatan Rantau Utara, Rantau Selatan dan Bilah Barat, untuk Kecamatan lainya akan di dijangkau oleh mobil perpustakaan keliling yang selama ini sudah beroperasi sampai ke kecamatan dan desa-desa. (i2d)

Print Friendly, PDF & Email