Sharing is caring

 

LABUHANBATU,ISSU.Com –

[huge_it_gallery id=”18″]

Pelaksanaan Pra TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-100 yang dilaksanakan Kodim 0209/LB di Desa Bandar Kumbul Kecamatan Bilah Barat, Labuhanbatu, telah mulai direalisasikan. 

“Ya, sebanyak 4 kegiatan telah dikerjakan, diharapkan akhir Oktober 2017 sudah dapat dimanfaatkan masyarakat” ungkap Dandim 0209/LB Letkol Czi Denden Sumarlin SE melalui Perwira Seksi Teritorial Kapten Inf Sudarsono. Jum’at (22/9/2017).

Tambah Kapten Sudarsono, pengerjaan sejumlah kegiatan yang dianggarkan melalui P-APBD TA 2017 itu, juga didukung oleh masyarakat setempat.

“Kami ucapkan terima kasih kepada masyarakat, atas bantuan tenaga yang diberikan dalam konsep mempercepat pembangunan fasilitas tersebut, sehingga dapat segera digunakan” sebut Sudarsono.

Data yang dihimpun, adapun sejumlah sasaran fisik yang telah direalisasikan yakni, Pembukaan Badan Jalan/Sub-grade sudah dikerjakan mencapai panjang 1.800 Meter.

Kemudian, Taman Pendidikan Al-qur’an (TPA), sudah dalam pelaksanaan pembongkaran yang akan direhap, serta renovasi dua unit Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) atas nama Rahmat Hasibuan, sedang dalam pemasangan Batu Bata setinggi 1 Meter.

Selanjutnya, Rumah Tidak Layak Huni (RTLH), atas nama Rahmad Suad, sedang dalam kondisi pemasangan Batu Bata setinggi 1 Meter serta pendirian kosen jendela.

“Hingga hari ini, tahap awal sudah dikerjakan, dan akan terus diselesaikan hingga dapat difungsikan, diharapkan nantinya apabila sudah berdiri, masyarakat dapat menjaga dan merawatnya” tutup Mantan Danramil 07/AKB ini. (red2)

Dikerjakan: Tampak sejumlah kondisi sasaran fisik TMMD ke-100 Kodim 0209/LB sedang dikerjakan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *